Berita

Apresiasi Setiap Aksi, Gamet Kembali Gelar Konser Produksi

Unit Kegiatan Mahasiswa Galeri Musik Peternakan (UKM Gamet) kembali menggelar Konser Produksi (Kopro) pada tanggal 18 November 2023. Acara tersebut dilaksanakan di Nicetime Cafe Purwokerto, Banyumas.

Doc : Husbandry

Konser Produksi merupakan kegiatan yang dilaksanakan sebagai wadah bagi para anggota UKM Gamet dalam mengekspresikan kreativitas dan inovasi mereka pada bidang musik dan seni serta sebagai ajang hiburan bagi para mahasiswa fakultas peternakan (fapet) pada masa akhir perkuliahan. “Tujuan utama di adakan nya Kopro Gamet adalah sebagai wadah bagi para anggota baru untuk menuangkan hasil dari proses yang mereka jalani dari awal sampai akhir, selain kita mengenalkan karya-karya yang diciptakan baik dari pengurus maupun anggota” Ucap Alvin selaku ketua umum gamet. Konser Produksi Gamet 2023 menghabiskan waktu persiapan selama 3 bulan termasuk pembentukan panitia dan pembuatan karya.

Proud of Action menjadi tema Konser Produksi Gamet pada tahun ini. Tema yang memiliki arti “Bangga dengan tindakan” tersebut diusung sebagai bentuk apresiasi kepada para anggota Gamet yang masih bertahan hingga saat ini dan masih terus berkarya.”Saya memilih tema tersebut sebagai bentuk apresiasi khusus nya kepada anggota muda yang saat ini menjadi panitia dan masih bertahan hingga saat ini” ujar I’zzaz selaku Project Officer Konser Produksi Gamet 2023. Konser Produksi Gamet pada tahun ini berhasil menampilkan 10 lagu orisinil dari band-band Gamet yang terbentuk. Acara tersebut juga diramaikan dengan menggundang band-band lokal yang ada di Banyumas dengan berbagai genre yang dibawakan.

Acara Konser Produksi Gamet 2023 dimulai pada pukul 18.10-selesai, Pembukaan diisi dengan penyampaian sambutan dari Bos Gamet dan project officer serta di akhiri dengan penampilan tari dan modern dance. Acara dilanjut dengan konser musik yang dibawakan oleh band-band yang memeriahkan acara tersebut baik dari Gamet maupun band lokal Banyumas. Lantunan spirit of Gamet menjadi penutup pada acara konser Produksi Gamet 2023. “Semoga kopro tahun depan lebih bagus dan meriah lagi, serta pemilihan tempatnya lebih menarik” ucap Eva selaku salah satu penonton kopro.

Leave a Reply

Your email address will not be published.